Pendidikan Dasar anggota baru Release Photography Club UMY angkatan XVI

 

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Release Photography Club Universitas Muhammadiyah Yogyakarta telah mengadakan Pendidikan Dasar (Diksar) untuk anggota baru yang ke XVI bertempat di Bumi Perkemahan Banyusumilir, Desa Srowolan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Acara ini diikuti calon anggota baru RPC dari berbagi jurusan beserta anggota RPC dan juga beberapa Anggota Luar Biasa (ALB) . Pendidikan Dasar ini merupakan program wajib bagi anggota baru RPC UMY dan juga sebagai syarat bagi peserta yang ingin bergabung menjadi anggota resmi RPC. Diksar ini bertujuan untuk memberikan pelatihan dasar fotografi dan pengetahuan mengenai RPC itu sendiri.

Rangkaian acara terbagi menjadi dua tempat yaitu diklat ruangan dan lapangan. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, yaitu pada tanggal 12-13 Oktober 2019. Kegiatan dimulai pada sabtu pagi, di Student Center UMY yang di isi dengan perkenalan para anggota dan alumni serta menjelaskan sejarah UKM RPC terbentuk. Setelah sesi perkenalan dan games berakhir para calon anggota RPC berpindah ke Bumi Perkemahan Banyusumilir. Setelah sampai bumi Perkemahan Banyusumilir, acara dilanjutkan dengan pembukaan secara simbolis oleh ketua RPC UMY yaitu Vaiqrafif Alfa dengan menyalakan api unggun dan dilanjutkan oleh penampilan dari para anggota baru RPC yang menampilkan pentas seni kelompok yang sudah dibagi sebelumnya.


Hari berikutnya para anggota baru RPC mengikuti rangkaian kelas dasar fotografi dari para pemateri yang ahli di bidangnya. Anggota baru mendapatkan pengetahuan teori dasar mengenai teknik fotografi. Setelah itu, peserta juga diberikan waktu untuk mempraktikan apa yang sudah mereka pelajari di luar ruangan. Peserta yang mendapatkan hasil foto terbaik akan mendapatkan hadiah dari panitia acara sebagai bentuk apresiasi usaha mereka.


Acara diksar RPC ditutup dengan berbagai macam games dan juga outbound untuk mempererat kekompakan anggota dan menambah keseruan acara diksar ini, serta di isi dengan pengumuman pemenang pentas seni dan juga lomba praktek dasar fotografi yang telah di ajarkan.

 

 

Wahyu Nurbaiti (Hubungan Internasional/2018)